lifestyleHealth

Mulai dari Hal Sederhana: Ini 6 Resolusi untuk Hidup yang Lebih Sehat di Tahun 2026

Penulis Rahma K
Jan 04, 2026
Ilustrasi hidup yang sehat. (Foto: Freepik/marymarkevich)
Ilustrasi hidup yang sehat. (Foto: Freepik/marymarkevich)

ThePhrase.id – Memasuki tahun 2026, kesadaran masyarakat terhadap kesehatan semakin meningkat. Pola hidup serba cepat, jam kerja panjang, paparan layar, hingga kebiasaan mengonsumsi makanan instan membuat banyak orang mulai merasakan dampaknya, baik secara fisik maupun mental.

Di sisi lain, tren resolusi kesehatan kini bergerak ke arah yang lebih realistis. Alih-alih target tinggi yang sulit dijalankan, banyak orang yang beralih pada perubahan kecil namun konsisten. Langkah sederhana yang dilakukan setiap hari dinilai jauh lebih efektif dalam menjaga kesehatan jangka panjang.

Tahun 2026 bisa menjadi momentum untuk memulai kebiasaan sehat yang lebih mudah untuk dilakukan dan relevan dengan kehidupan sehari-hari. Berikut 6 resolusi kesehatan yang bisa kamu mulai lakukan di tahun 2026 ini!

1. Jalan Kaki Setelah Makan

Jalan kaki ringan selama 10–15 menit setelah makan terbukti membantu proses pencernaan dan mengontrol kadar gula darah. Sejumlah studi kesehatan menunjukkan bahwa aktivitas ringan setelah makan dapat memperbaiki respons insulin, terutama setelah mengonsumsi makanan tinggi karbohidrat.

Selain itu, kebiasaan ini juga membantu mencegah rasa begah dan meningkatkan pembakaran kalori secara alami. Tidak perlu olahraga berat, berjalan santai di sekitar rumah atau kantor dapat memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh.

2. Mengurangi Konsumsi Gula

Mulai dari Hal Sederhana  Ini 6 Resolusi untuk Hidup yang Lebih Sehat di Tahun 2026
Ilustrasi sugar free. (Foto: Freepik/rawpixel.com)

Organisasi Kesehatan Dunia merekomendasikan pembatasan konsumsi gula tambahan karena berkaitan erat dengan risiko obesitas, diabetes tipe 2, dan penyakit jantung. Sayangnya, gula sering tersembunyi dalam minuman kemasan, makanan olahan, hingga camilan harian.

Mengurangi gula bukan berarti menghilangkan rasa manis sepenuhnya, melainkan lebih selektif dalam memilih sumbernya. Apabila belum bisa mengurangi sepenuhnya, lakukan secara perlahan. Misalnya dengan memesan minuman berkadar gula rendah seperti 25 persen sebagai langkah awal.

3. Mengurangi Screentime

Paparan layar berlebihan, baik dari ponsel, laptop, maupun televisi, telah dikaitkan dengan gangguan tidur, kelelahan mata, hingga penurunan kesehatan mental. Penelitian menunjukkan bahwa cahaya biru dari layar dapat mengganggu produksi melatonin, hormon yang mengatur siklus tidur.

Membatasi screentime, terutama setelah seharian menatap layar dan di malam hari, dapat membantu tubuh beristirahat lebih optimal. Menetapkan waktu bebas layar sebelum tidur menjadi salah satu kebiasaan sehat yang direkomendasikan banyak ahli.

4. Membuat Jadwal Tidur yang Teratur

Tidur dengan jadwal yang konsisten berperan penting dalam menjaga kesehatan tubuh dan otak. Jam tidur yang tidak teratur dapat memengaruhi sistem imun, konsentrasi, hingga suasana hati. Tidur dan bangun di jam yang sama setiap hari dapat membantu mengatur ritme sirkadian tubuh. Kebiasaan ini juga meningkatkan kualitas tidur, meskipun durasinya tidak selalu panjang.

Mulai dari Hal Sederhana  Ini 6 Resolusi untuk Hidup yang Lebih Sehat di Tahun 2026
Ilustrasi tidur. (Foto: Freepik/diana.grytsku)

5. Hidrasi Lebih Baik

Kebutuhan cairan tubuh sering kali terabaikan, padahal air berperan penting dalam hampir seluruh fungsi tubuh, mulai dari sirkulasi darah hingga pengaturan suhu. Dehidrasi ringan saja dapat menyebabkan sakit kepala, lemas, dan penurunan fokus.

Membiasakan minum air putih secara teratur sepanjang hari membantu menjaga keseimbangan cairan tubuh. Mengganti minuman manis dengan air juga menjadi bagian penting dari resolusi kesehatan ini. Pastikan kamu minum air putih minimal dua liter dalam satu hari.

6. Perbanyak Real Food

Real food atau makanan utuh seperti sayur, buah, protein segar, dan biji-bijian dinilai lebih menyehatkan dibanding makanan ultra-proses. Pola makan berbasis real food terbukti mendukung kesehatan pencernaan, menjaga berat badan, dan menurunkan risiko penyakit kronis.

Mengurangi ketergantungan pada makanan instan dan memperbanyak bahan makanan alami membantu tubuh mendapatkan nutrisi yang lebih optimal. Langkah ini juga mendorong kesadaran akan kualitas makanan yang dikonsumsi setiap hari.

Menjalani hidup sehat di tahun 2026 tidak harus dimulai dengan perubahan besar. Enam resolusi sederhana ini menunjukkan bahwa kebiasaan kecil yang konsisten justru memiliki dampak jangka panjang yang signifikan. Dengan cara yang lebih realistis, resolusi kesehatan bukan sekadar wacana, melainkan langkah nyata untuk kualitas hidup yang lebih baik. [rk]

Artikel Pilihan ThePhrase

- Advertisement -
 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic