ThePhrase.id – Kabar baik bagi masyarakat yang ingin melakukan mudik Lebaran tahun ini! Pemerintah dan berbagai instansi menyelenggarakan program mudik gratis seperti yang dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, Kementerian Perhubungan (Kemenhub), dan Bank BTN.
1. Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta
Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta. (Foto: Instagram/dishubdkijakarta)
Melalui Dinas Perhubungan (Dishub), Pemprov DKI Jakarta memberikan fasilitas mudik gratis dengan moda transportasi bus dan truk. Kuota yang disediakan untuk sejumlah 19.680 orang yang terdiri dari 11.680 untuk arus mudik, dan 8.000 untuk arus balik.
Pemprov DKI menyediakan 492 unit bus, di mana 292 bus untuk arus mudik dan 200 bus untuk arus balik. Tujuan dari mudik gratis ini adalah 17 kota dan kabupaten di Pulau Jawa dan Pulau Sumatera.
Adapun ke-17 kota dan kabupaten tersebut adalah Palembang, Lampung, Tegal, Pekalongan, Semarang, Kebumen, Cilacap, Purwokerto, Solo, Wonosobo, Yogyakarta, Sragen, Wonogiri, Madiun, Kediri, Jombang, dan Malang.
Syarat Pendaftaran
Terdapat beberapa syarat pendaftaran untuk dapat mengikuti program mudik gratis ini. Namun, syarat utama yang harus dipenuhi adalah memiliki KTP DKI Jakarta. Jadi, untuk perantau yang memiliki KTP luar Jakarta tidak dapat mengikuti program mudik gratis ini.
Selain itu, beberapa syarat untuk mengikuti mudik gratis ini adalah:
Diutamakan bagi:
Memiliki KTP domisili DKI Jakarta
Warga yang sudah vaksin dosis 3 (booster)
Warga yang membawa/memiliki sepeda motor dan wajib melampirkan STNK
Warga yang perjalanan pergi dan kembali ke DKI Jakarta
Pendaftaran maksimal per KK untuk 4 orang dan 1 sepeda motor.
Cara Mendaftar
Pendaftaran dapat dilakukan melalui www.mudikgratisdkijakarta.id atau melalui Whatsapp 08-123-188-5758. Setelah mengisi formulir pendaftaran online, panitia akan menghubungi untuk verifikasi jadwal offline. Calon pemudik kemudian dapat datang ke lokasi verifikasi offline sesuai dengan tempat dan waktu yang tertera pada tiket kode booking (QR Code) untuk mendapatkan E-Ticket keberangkatan.
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) juga menyediakan fasilitas mudik gratis 2022. Bahkan, kuota awal yang sudah penuh ditambah lagi dan dibuka tahap II untuk 10.080 orang. Untuk mendaftar dapat mengunjungi website mudikgratishubdat.dephub.go.id.
Alokasi sejumlah 350 bus dengan total anggaran Rp10 miliar sudah ludes. Untuk tahap kedua ini, Kemenhub kembali membuka dengan jumlah anggaran yang sama. Sehingga, total anggaran yang digelontorkan mencapai Rp20 miliar.
Untuk arus mudik, tersedia bus dengan 14 kota tujuan, yaitu Tegal, Semarang, Demak, Kudus, Boyolali, Solo, Klaten, Wonogiri, Wonosari, Yogyakarta, Magelang, Wonosobo, Kebumen dan Purwokerto. Sedangkan untuk arus balik terdapat 5 kota keberangkatan, yakni Yogyakarta, Solo, Wonogiri, Semarang, Purwokerto dengan tujuan Jakarta.
Syarat Pendaftaran
Wajib memiliki dokumen sah kependudukan (KTP, KK)
Wajib sudah vaksin covid-19 lengkap
Peserta yang sudah lengkap vaksinnya (vaksin 1, vaksin 2, dan booster) dapat mengikuti program dari Kementerian Perhubungan tanpa perlu membawa bukti hasil tes swab antigen
Peserta yang baru vaksin 1 wajib membawa hasil swab PCR yang berlaku 3x24 jam pada saat keberangkatan. Peserta yang sudah vaksin 2 wajib membawa hasil swab antigen yang berlaku 1x24 jam pada saat tanggal keberangkatan
Seluruh peserta wajib mendownload aplikasi peduli lindungi
Peserta dapat membawa 2 sampai 3 orang penumpang tambahan
3. Mudik Gratis Bank BTN
Mudik gratis Bank BTN. (Foto: instagram/bankbtn)
Bank BTN sebagai salah satu bank Badan Usaha Milik Negara (BUMN) juga menyediakan fasilitas mudik gratis dengan tagline 'Mudik Sehat'. Kuota yang diberikan lebih sedikit dari Pemprov DKI Jakarta dan Kemenhub, yakni hanya untuk 600 orang.
Pendaftaran dibuka hanya dua hari untuk tanggal 18 hingga 19 April pada pukul 09.00 - 17.00 di beberapa cabang Bank BTN, yakni Bank BTN KC Jakarta Harmoni, Bank BTN KC Bekasi, Bank BTN KC Tangerang, Bank BTN KC Bogor, Bank BTN KC Depok, dan Bank BTN KC Ciputat.
Mudik gratis yang dilaksanakan Bank BTN ini adalah untuk keberangkatan hari Rabu tanggal 27 April 2022. Rute perjalanannya adalah:
Jakarta - Semarang - Kudus - Pati - Rembang - Tuban - Lamongan - Gresik - Surabaya - Malang
Jakarta - Cierbon - Tegal - Pekalongan - Semarang - Salatiga - Solo
Jakarta - Bandung - Garut - Tasikmalaya - Ciamis - Purwokerto - Kebumen - Yogyakarta
Syarat pendaftaran
Nasabah Bank BTN
Satu nomor rekening berlaku untuk maksimal 4 tiket keberangkatan (tidak harus satu keluarga atau 1 KK)
1 tiket berlaku untuk 1 orang
Peserta yang melakukan pendaftaran wajib menunjukkan KTP pribadi asli dan membawa foto copy KTP
Seluruh peserta wajib telah divaksin ke-3 dengan menunjukkan di aplikasi PeduliLindungi
Wajib follow akun medsos Bank BTN (IG, Youtube, FB, Twitter)