auto

Perbedaan Sistem Penggerak AWD dan 4WD: Fungsi, Kelebihan, dan Penggunaannya

Penulis Rahma K
Jan 16, 2026
Ilustrasi mobil Jaecoo. (Foto: jaecoo.id)
Ilustrasi mobil Jaecoo. (Foto: jaecoo.id)

ThePhrase.id – Istilah AWD (All-Wheel Drive) dan 4WD (Four-Wheel Drive) pada sistem penggerak roda kerap dianggap sama karena sama-sama menyalurkan tenaga ke keempat roda mobil. Meski terlihat serupa, kedua sistem penggerak ini memiliki perbedaan mendasar dalam cara kerja dan peruntukannya.

Sebelum membahas perbedaannya lebih jauh, ada baiknya memahami terlebih dahulu pengertian serta kelebihan dari masing-masing sistem penggerak tersebut.

Penjelasan dan kelebihan AWD dan 4WD

Melansir laman Jaecoo, AWD dideskripsikan sebagai sistem penggerak yang menyalurkan tenaga ke empat roda mobil secara otomatis dengan mengandalkan sensor dan kontrol elektronik untuk membantu traksi dalam kondisi jalan yang berubah.

Pada penggunaannya secara umum, AWD akan aktif dengan sendirinya tanpa harus menekan tombol karena mobil akan mengatur distribusi torsi dengan otomatis. Sistem penggerak ini diklaim efektif untuk melintasi jalanan yang basah, licin, berpasir, dan berbatu.

Kelebihan dari sistem AWD adalah traksi yang instan tanpa repot menyalakan mode khusus, stabil saat menikung karena distribusi tenaga yang cerdas, lebih irit bahan bakar untuk penggunaan harian, dan sinergi teknologi dengan fitur-fitur lain.

Di sisi lain, 4WD adalah sistem penggerak yang diaktifkan ketika membutuhkan traksi ekstra. Dengan begitu, 4WD ditujukan untuk medan yang berat, menantang, dan off-road seperti untuk melewati lumpur, pasir tebal, bebatuan, hingga tanjakan curam yang membutuhkan torsi besar.

Kelebihan sistem 4WD adalah traksi yang optimal di medan ekstrem, kendali manual karena hanya dinyalakan sesuai dengan kebutuhan, tahan banting karena dengan torsi tinggi dan komponen kuat 4WD dapat menghadapi medan ekstrem, dan dapat menarik dan mengangkut beban tambahan tanpa repot.

Perbedaan AWD dan 4WD

Dari penjelasan tersebut, dapat disimpulkan bahwa perbedaan AWD dan 4WD terletak pada cara sistem membagi tenaga serta kapan sistem tersebut bekerja. AWD akan aktif secara otomatis saat diperlukan, sedangkan 4WD harus diaktifkan secara manual oleh pengemudi.

Berdasarkan medan dan aplikasi penggunaan, AWD lebih cocok untuk perjalanan harian maupun luar kota karena mampu beradaptasi secara otomatis, misalnya dari aspal kering ke jalan basah atau kerikil. Sebaliknya, 4WD lebih unggul untuk medan berat yang menuntut traksi tinggi.

Dari segi kenyamanan dan pengendalian, AWD cenderung terasa lebih halus dan stabil saat menikung. Sementara itu, 4WD umumnya terasa lebih keras ketika digunakan di jalan raya. Pada beberapa sistem, penggunaan 4WD di aspal kering bahkan dapat memicu gejala seperti driveline binding

Adapun dari sisi bobot dan efisiensi bahan bakar, AWD pada beberapa model cenderung lebih ringan dibandingkan 4WD. Semakin berat sistem penggeraknya, semakin besar pula potensi konsumsi energi dalam penggunaan normal. Karena memiliki komponen tambahan, 4WD umumnya menambah bobot kendaraan dan membuat konsumsi BBM menjadi lebih tinggi. [rk]

Artikel Pilihan ThePhrase

- Advertisement -
 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic