ThePhrase.id – Serial televisi Strong Girl Nam-soon (2023) yang tayang di Netflix dengan cepat menjadi viral dan diminati oleh penggemar drama Korea dari seluruh dunia karena merupakan spin-off dari Strong Girl Bong-soon (2017).
Baru dua minggu tayang di kanal JTBC dan juga Netflix, drama ini telah mencapai rating tertinggi hingga 10 persen di Seoul, Korea Selatan. Di Netflix, drama ini menempati posisi ketiga dalam daftar Netflix Global Top 10 pada kategori TV (Non-English).
Selain itu, drama Korea ini juga telah dinanti-nantikan karena castnya dipenuhi oleh aktor dan aktris top Korea Selatan. Salah satunya adalah Byeon Woo Seok yang berperan sebagai villain atau karakter antagonis dalam drama tersebut.
Ini merupakan kali pertama bagi Woo Seok memerankan karakter antagonis yang berseberangan dengan para karakter protagonis. Lawan mainnya pada film ini yang menjadi protagonis adalah Lee Yoo Mi sebagai Nam Soon, Ong Seung Woo sebagai Gang Hee Sik, dan Kim Jung Eun sebagai Hwang Geum Joo.
Meskipun berperan sebagai villain, Woo Seok tak gagal dalam mengambil hati penonton dengan karismanya yang ia pancarkan. Bahkan, tak sedikit yang menginginkan sang bintang untuk dapat berpasangan dengan sang pemeran utama, Nam Soon dalam drama tersebut.
Woo Seok memang dikenal akan kemampuannya membuat penonton terkesima akan pesonanya melalui akting yang brilian. Sebelum membintangi drama ini, ia memerankan berbagai drama dan film yang mayoritas bergenre romansa dan drama dan kerap mendapatkan peran sad boy.
Maka dari itu, peran perdananya sebagai seorang villain mendapatkan sorotan yang besar dan telah ditunggu oleh para penggemarnya. Agar lebih akrab dengan sang aktor, yuk kepoin profilnya!
Byeon Woo Seok lahir di Seoul, Korea Selatan pada 31 Oktober 1991. Saat ini, ia berusia 32 tahun dan menjadi aktor pendatang baru yang tengah membangun namanya sebagai salah satu aktor Korea Selatan yang tenar di kancah interanasional.
Pria yang bertinggi badan 187 cm ini terbilang pendatang baru karena baru terjun ke industri hiburan sebagai aktor di tahun 2016. Ia mulai dikenal luas setelah membintangi beberapa karya sebagai pemeran pembantu, dan dikenal secara global setelah menjadi pemeran utama beberapa film dan serial dalam kurun waktu tiga tahun terakhir.
Sebelum menjadi aktor, Woo Seok terlebih dahulu mencicipi dunia modeling dengan debut di tahun 2014. Ia kemudian merambah menjadi aktor di tahun 2016. Karya debutnya adalah menjadi cameo di Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016), Weightlifting Fairy Kim Bok-joo (2016), dan Dear My Friends (2016).
Setelah itu, ia mulai berperan sebagai pemeran pembantu pada beberapa drama seperti Live Up to Your Name (2017), Drama Stage: The B Manager and the Love Letter (2017), dan kembali menjadi cameo pada beberapa drama seperti Welcome to Waikiki 2 (2019), Search: WWW (2019), serta film Midnight Runners (2017), dan Ashfall (2019).
Kariernya mulai menanjak ketika menjadi bagian dari pemeran utama pada beberapa judul seperti Flower Crew: Joseon Marriage Agency (2019), Record of Youth (2020), dan Moonshine (2021-2022). Namun, ia mulai mendapatkan pengakuan secara global setelah menjadi bintang utama pada film 20th Century Girl (2022) dan Soulmate (2023).
Berkat ketenaran karya-karya yang dibintanginya, Woo Seok mulai masuk dalam nominasi penghargaan perfilman dan memenangkan satu di antaranya, yakni KBS Drama Awards 2022 kategori Best New Actor. Ia juga masuk nominasi penghargaan bergengsi Baeksang Arts Awards 2023 kategori Best New Actor - Film. [rk]