
ThePhrase.id – Aktris Kim Hye Jun sukses menjadi perbincangan publik usai comeback akting di serial Korea sensasional yang viral, Cashero (2025). Serial yang tayang di akhir tahun 2025 ini menjadi karya pertamanya sepanjang tahun, di luar cameo-nya pada serial Our Movie (2025).
Dalam serial web bergenre superhero yang tayang secara eksklusif di Netflix tersebut, Kim Hye Jun berperan sebagai Min-suk, pacar sekaligus tunangan dari Kang Sang-woong, sang pemeran utama yang dibintangi oleh Lee Jun Ho.
Cashero mengisahkan tentang Kang Sang-woong, seorang pegawai biasa yang tiba-tiba mendapatkan kekuatan super ketika memegang uang tunai. Sedangkan Min-suk berperan sebagai kekasih Sang-woong yang mengatur keuangannya dan mendukung kekuatan baru Sang-woong.

Diketahui, drama ini menjadi ajang reuni bagi Kim Hye Jun dan Lee Jun Ho yang sebelumnya pernah beradu akting di serial Rain or Shine delapan tahun yang lalu sebagai kakak adik. Namun, kali ini keduanya dipertemukan di Cashero sebagai sepasang kekasih.
Sebagai pemeran utama, tak heran jika Kim Hye Jun menjadi salah satu pemeran yang disorot. Terlebih lagi, ini merupakan comeback besarnya setelah membintangi serial A Shop for Killers (2024) yang ikonik satu tahun sebelumnya. Agar lebih kenal dengan sang aktris, yuk simak profil dan perjalanan kariernya!
Kim Hye Jun lahir di Goyang, Korea Selatan, pada 8 Mei 1995. Aktris yang tengah berusia 30 tahun ini memulai kariernya di industri hiburan sebagai model iklan pada tahun 2015. Kala itu, ia masih menjalani studi pada bidang teater dan film di Hanyang University.
Di tahun yang sama, Kim Hye Jun pertama kali tampil di sebuah serial web berjudul Lily Fever. Setelah mencicipi dunia akting secara langsung, ia haus akan peran dan kesempatan baru yang dapat menambah pengalaman dan mengasah kemampuannya.

Tercatat, Kim Hye Jun bertekad untuk mengikuti berbagai audisi demi mendapatkan peran baru, tetapi secara tak terduga, ia justru lolos audisi untuk Saturday Night Live (SNL) Korea, sebuah acara sketsa komedi yang populer di Korea Selatan.
Walaupun ia merasa tak memiliki bakat komedi, Kim Hye Jun memutuskan untuk bergabung dengan program tersebut dan menjadi pemeran tetap pada tahun 2016. Tetapi, setelah namanya mulai dikenal berkat beberapa sketsa populer, ia meninggalkan acara tersebut dan lebih memilih untuk fokus ke karier aktingnya.
Dengan bakat yang mumpuni, Kim Hye Jun mendapatkan peran pendukung di serial Dr. Romantic (2016) musim pertama sebagai Jang Hyun-joo. Setelah itu, ia tampil di serial Reunited Worlds (2017), Green Fever (2017), dan Rain or Shine (2017-2018).

Di tahun 2018, ia mendapatkan peran di film pertamanya, yakni Her Story (2018) dan After Spring (2018). Ia juga muncul di serial Matrimonial Chaos (2018) bersama aktor-aktor top seperti Cha Tae Hyun, Bae Doona, Lee El, hingga Son Suk Ku.
Satu tahun setelahnya, ketenaran Kim Hye Jun melejit berkat tampil di serial web populer Kingdom (2019-2020). Ia juga membintangi film Metamorphosis (2019) dan Another Child (2019) yang mengantarkannya pada kemenangan di Blue Dragon Film Awards 2019 kategori Best New Actress.
Dari situ, meski Kim Hye Jun tak banyak membintangi proyek secara umum, ia selalu tampil di satu judul yang digemari secara global, seperti Chip In (2020), Inspector Koo (2021), Sinkhole (2021), Connect (2022), A Shop for Killers (2024), dan yang terbaru Cashero (2025).
Selain Blue Dragon Film Awards 2019, Kim Hye Jun juga telah memenangkan Baeksang Arts Awards 2022 pada kategori Best New Actress - Television berkat perannya di serial Inspector Koo. Ia juga merupakan peraih piala di MBC Drama Awards 2020 dan Asia Model Awards 2021. [rk]