auto

Review Lengkap Hyundai Stargazer X yang Meluncur Perdana di GIIAS 2023

Penulis Rahma K
Aug 16, 2023
Peluncuran Hyundai Stargazer X di GIIAS 2023. (Foto: ThePhrase.id/Fauzan)
Peluncuran Hyundai Stargazer X di GIIAS 2023. (Foto: ThePhrase.id/Fauzan)

ThePhrase.id – Pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) secara resmi meluncurkan produk terbarunya, Hyundai Stargazer X. Mobil ini adalah versi crossover dari Stargazer.

Dengan konsep 'Unleash the X in You', Stargazer yang awalnya diluncurkan untuk masuk dalam segmen MPV, kini dibuat versi crossovernya yang lebih sporty. Versi baru ini datang dengan serangkaian fitur superior, spesifikasi yang lebih canggih, dan juga interior yang diklaim lebih luas dan mewah.

"Hyundai dengan bangga meluncurkan Stargazer X sebagai kendaraan yang bisa menjawab kebutuhan permintaan masyarakat terhadap kendaraan dengan fitur superior hingga spesifikasi canggih yang memiliki interior luas, mewah, dan nyaman untuk memaksimalkan performa berkendara yang dinamis," ungkap President Director PT HMID, Woojune Cha, pada press conference Hyundai di GIIAS 2023, Kamis (10/8).

Mobil ini didesain berdasarkan aspirasi pelanggan Indonesia dan khusus untuk pasar Indonesia. Terlebih lagi, sebagai mobil crossover, Hyundai membekali mobil dengan performa yang optimal demi menjawab kebutuhan mobilitas untuk profil jalanan Indonesia yang menantang.

Review Lengkap Hyundai Stargazer X yang Meluncur Perdana di GIIAS 2023
Hyundai Stargazer X di GIIAS 2023. (Foto: ThePhrase.id/Fauzan)

Mesin dan transmisi

Stargazer X ditenagai oleh mesin Smartstream G4FIII 1.5 MPI Inline 4 Cylinder DOHC yang dapat menghasilkan tenaga 115 ps pada 6.300 rpm dan juga torsi maksimum 143,8 Nm pada 4.500 rpm. 

Mesin ini didukung oleh transmisi otomatis Intelligent Variable Transmission (IVT) yang dapat meningkatkan efisiensi mesin demi penggunaan bahan bakar yang lebih efisien. IVT juga digunakan karena bobotnya lebih ringan dari transmisi otomatis konvensional.

Hyundai juga memberikan pilihan mode berkendara pada crossover ini, yaitu Eco, Normal, Smart, dan Sport. Terdapat juga fitur tambahan yang canggih untuk memudahkan berkendara seperti Cruise Control yang dapat membuat laju kendaraan tetap stabil tanpa harus menginjak pedal gas.

Fitur keamanan

Dari sisi fitur keamanan, Hyundai membekali Stargazer X dengan Hyundai SmartSense yang terdiri dari berbagai fitur seperti Forward Collision-Avoidance Assist (FCA), Driver Attention Warning (DAW), Lane Keeping Assist (LKA), Lane Following Assist (LFA), Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA), Forward and Reverse Parking Distance Warning (PDW), Rear Cross Traffic Collision Avoidance Assist (RCCA), Safe Exit Warning (SEW), High Beam Assist (HBA), dan lain-lain.

Review Lengkap Hyundai Stargazer X yang Meluncur Perdana di GIIAS 2023
Hyundai Stargazer X di GIIAS 2023. (Foto: ThePhrase.id/Fauzan)

Sebagai mobil keluaran baru, mobil ini telah dilengkapi juga dengan fitur kekinian seperti Smart Keyless Entry, Push Start Button, Outside Rear View Mirror, dan juga Electric Parking Brake. Hyundai juga melengkapi mobil ini dengan Hyundai Bluelink.

Eksterior

Sementara itu, dari segi eksterior, terdapat berbagai bagian yang membuatnya stand out sebagai sebuah crossover. Pertama-tama, grillenya berbeda dari yang versi MPV, lebih maskulin dan garang. Begitu juga dengan tambahan hood, bumper, fender, dan skid plate pada bodinya.

Hyundai juga memberikan Roof Garnish dan juga Roof Spoiler untuk membuat tampilannya makin sporty dan berbeda dengan versi MPV.

Hyundai juga memberikan mobil ini roda yang lebih solid, yakni menggunakan roda Diamond-cut Alloy 17 inci yang lebih ringan dari roda besi biasa. Dengan roda ini, ground clearance dari Stargazer X menjadi lebih tinggi. 

Review Lengkap Hyundai Stargazer X yang Meluncur Perdana di GIIAS 2023
Hyundai Stargazer X di GIIAS 2023. (Foto: ThePhrase.id/Fauzan)

Stargazer X juga mendapatkan pilihan warna baru yang berbeda dari versi MPV, yakni warna matte. Senior Designer, Exterior Design Team Hyundai Motor Company, Jaesup Park mengatakan bahwa pilihan warna matte hadir untuk pertama kalinya pada Stargazer.

"Stargazer X memperkenalkan warna eksterior matte kepada pasar Indonesia untuk pertama kalinya, yaitu Optic White Matte dan Gravity Gold Matte. Warna-warna ini memberikan sentuhan kepercayaan diri dan kekuatan untuk menarik perhatian," imbuhnya.

Interior

Masuk ke bagian interior, Hyundai mempertahankan DNA Stargazer pada mobil ini. Mobil ini turut menyediakan 7-seater type yang juga cocok untuk keluarga. Opsi konfigurasi captain seat juga ditawarkan pada semua varian Stargazer X.

Kabinnya luas, joknya menggunakan bahan kain untuk varian Style dan kulit untuk varian Prime sebagai varian tertingginya, serta terdapat meja back seat untuk varian prime. Terlebih lagi, Stargazer X menggunakan sistem pendingin kabin Double Blower AC.

Review Lengkap Hyundai Stargazer X yang Meluncur Perdana di GIIAS 2023
Hyundai Stargazer X di GIIAS 2023. (Foto: ThePhrase.id/Fauzan)

Pada model ini, Hyundai juga telah menyematkan instrumen yang telah diperbaharui. Panel instrumennya berukuran 4,2 inci TFT LCD Cluster, sementara itu head unitnya menggunakan Touch Display Audio 8 inci dengan USB Multimedia Port, Bluetooth, dan dapat dikonesikan ke Android Auto dan Apple CarPlay.

Model ini juga hadir dengan BOSE premium sound system dengan 8 speaker, power outlet pada baris pertama dan ketiga, dua USB charger di baris kedua, dan wireless charger di baris pertama untuk varian tertinggi.

Harga

Hyundai Stargazer X telah dapat dibeli oleh pelanggan dan tersedia di seluruh dealer Hyundai dengan opsi varian dan harga (OTR Jakarta):

  • Stargazer X Style: Rp325.600.000
  • Stargazer X Prime: Rp336.200.000

Harga tersebut berlaku untuk berbagai pilihan warna eksterior seperti Creamy White Pearl, Magnetic Silver Metallic, Titan Gray Metallic, Midnight Black Pearl, dan Dragon Red Pearl. Untuk dua pilihan warna baru dikenakan biaya tambahan sebesar Rp3.500.000. Hyundai juga menawarkan pilihan two-tone colors dengan biaya tambahan sebesar Rp1.500.000. [rk]

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic