trending

Taman Nasional Bogani Nani Wartabone, Surga Flora dan Fauna Endemik Sulawesi

Penulis Rahma K
Mar 06, 2022
Taman Nasional Bogani Nani Wartabone, Surga Flora dan Fauna Endemik Sulawesi
ThePhrase.id – Taman Nasional Bogani Nani Wartabone (TNBNW) adalah salah satu taman nasional Indonesia yang terletak di Semenanjung Utara, Sulawesi. Karena letaknya di Sulawesi, yang merupakan Zona Wallacea maka TNBNW merupakan habitat bagi berbagai flora dan fauna endemik.

Apa itu Zona Wallacea? Wallacea merupakan kawasan biogeografis yang berisi beberapa pulau Indonesia bagian tengah. Sulawesi yang termasuk dalam wilayah Indonesia bagian tengah ini menjadi salah satunya.

Zona ini adalah transisi antara wilayah biogeografis Indo-Malaya Raya dan Australasia. Selama jutaan tahun, wilayah ini tergabung dan terisolasi dari wilayah lain, sehingga menghasilkan flora dan fauna yang endemik.

TNBNW. (Foto: Facebook/Taman Nasional Bogani Nani Wartabone)


Taman nasional ini merupakan penggabungan dari tiga kawasan konservasi di Sulawesi, yakni Suaka Margasatwa Dumoga, Suaka Margasatwa Bone, dan Cagar Alam Bulawa. Pada tahun 1991, dua suaka margasatwa dan satu cagar alam tersebut bersatu menjadi taman nasional berdasarkan SK Menteri Kehutanan Nomor 731/Kpts-II/91.

Nama dari taman nasional ini diambil dari nama salah satu pahlawan nasional, yaitu Nani Wartabone yang berasal dari Gorontalo. Nama ini menjadikan TNBNW erat dengan konsep semangat nasionalisme. Tak jauh juga dari isinya yang banyak flora dan fauna endemik milik Indonesia.

Flora dan fauna endemik artinya khas milik wilayah tersebut, atau secara alami berada di suatu kawasan yang mana tak ditemukan di kawasan lainnya. Maka dari itu, TNBNW ini memiliki segudang 'harta' kebanggaan Indonesia. Sayangnya, banyak di antaranya yang telah terancam punah, maka dari itu yang berada di dalamnya harus terus dilindungi.

Fauna di TNBNW. (Foto: boganinaniwartabone.org)


Taman Nasional Bogani Nani Wartabone memiliki 125 jenis burung, 24 jenis mamalia, 23 jenis amfibi dan reptil, dan 289 jenis pohon dan tanaman. Beberapa di antara flora endemik adalah cempaka, palem matayangan, kayu besi, kayu hitam, bunga bangkai dan kayu kuning.

Sedangkan hewan endemik yang ada di taman nasional ini antara lain adalah anoa, babirusa, burung maleo, kuskus kerdil, kuskus beruang, tersier, monyet yaki, kelelawar bone, dan masih banyak lagi. Hewan-hewan tersebut merupakan khas Sulawesi, beberapa di antaranya terancam punah.

Eits, bukan hanya kaya akan flora dan fauna endemik. TNBNW juga memiliki berbagai tempat wisata yang dapat dikunjungi wisatawan. Taman nasional yang memiliki luas 287.115 hektar ini punya objek wisata alam yang cantik.

Salah satu air terjung di TNBNW. (Foto: boganinaniwartabone.org)


Ada Air Terjun Lumbongo, Air Terjun Sungai Tumpah, dan Air Terjun Mengkang, Ada juga pemandian air panas, sumber air panas dan juga gua batu. Bahkan, pengunjung juga dapat menginap di kawasan ini, loh! Terdapat fasilitas penginapan dan juga bumi perkemahan untuk berkemah.

Yuk kunjungi Taman Nasional Bogana Nani Wartabone! Kalau berkunjung ke sini, jangan buang sampah sembarangan ya! [rk]

Tags Terkait

-

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic