lifestyleCoffee

Bad Coffee Day, Ini Cara Mengatasinya!

Penulis Firda Ayu
Jun 17, 2024
(Foto: Canva/Marta Dzedyshko from Pexels)
(Foto: Canva/Marta Dzedyshko from Pexels)

ThePhrase.id - Tidak ada yang lebih mengecewakan bagi para pecinta kopi daripada mengalami bad coffee day, yaitu hari di mana kopi yang biasanya nikmat terasa hambar atau tidak sesuai harapan. Untungnya, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah ini dan mengembalikan kenikmatan secangkir kopimu.

Apa saja yang dapat dilakukan saat bad coffee day, simak tipsnya dilansir dari coffeeaffection.com berikut ini.

Bersihkan Alat Pembuat Kopimu

Salah satu penyebab utama dari rasa kopi yang mengecewakan adalah peralatan menyeduh kopi yang sudah kotor. Kerak pada mesin kopi dapat mengubah rasa kopi. Oleh karena itu, pastikan kamu membersihkan peralatan pembuat kopi dan penggiling kopi secara berkala.

Kamu dapat menggunakan berbagai alat pembersih yang dirancang khusus untuk membersihkan mesin kopi. Selain itu, kamu juga dapat menggunakan pembersih alami seperti campuran cuka dan air untuk membersihkan alat ‘tempur’ harian untuk menciptakan secangkir kopi lezat ini.

Ganti Merek Kopi

Sudah membersihkan peralatan menyeduh kopi, namun masih mengalami bad coffee day? Mungkin kamu perlu mempertimbangkan mengganti merek kopi yang biasa kamu seduh. Kadang, proses pemanggangan yang kurang tepat atau terkontaminasi selama proses packing juga dapat memengaruhi cita rasa kopi. 

Selain itu, mengeksplor berbagai merek baru dapat membuatmu memperkaya wawasan kopi dan menemukan kopi dengan kualitas yang lebih baik dan lebih cocok di lidah dan selera.

Baca juga: Mengenal Sidamo Coffee, Kopi Spesial dari Ethiopia

Periksa Jamur

Biji maupun bubuk kopi dapat jamuran apabila kelembapan tidak dijaga dan disimpan dalam kondisi yang baik. Jika melihat jamur pada biji kopi atau bubuk kopimu, segera buang dan gantilah dengan yang baru. Jangan lupa juga untuk mencuci dan mengeringkan wadahnya agar tidak terkontaminasi. Mengkonsumsi kopi yang berjamur bukan hanya merusak rasa kopi, tetapi juga bisa berbahaya bagi kesehatan.

Cek Kesegaran Biji Kopi

Biji kopi yang sudah lama disimpan dapat menjadi basi dan membuat rasa kopi menjadi kurang nikmat. Hal ini lumrah terjadi terutama bagi kamu yang tidak meminumnya setiap hari, kopi dapat kehilangan kesegarannya sebelum kamu menghabiskannya.

Untuk memastikan kualitas kopi tetap segar, pastikan biji kopi selalu dalam kondisi baik. Kamu perlu menyimpan biji kopi dalam wadah kedap udara di tempat yang gelap dan sejuk agar kesegaran kopi lebih terjamin.

Baca juga: Cara Menyimpan Kopi Agar Rasanya Tetap Terjaga

Periksa Kualitas Air

Kualitas air yang buruk juga dapat mengakibatkan bad coffee day karena air dapat membawa pengaruh besar pada rasa kopi. Jika kamu menggunakan air yang memiliki rasa atau bau tidak sedap, maka hal ini akan langsung terasa pada kopi.

Untuk mengatasi hal ini, kamu perlu menggunakan air steril atau air mineral. Pastikan air yang digunakan bersih dan berkualitas baik agar kopi yang dihasilkan memiliki rasa yang lebih nikmat.

Itu dia beberapa tips yang dapat dicoba saat bad coffee day. Perlu diingat bahwa menyeduh kopi memang memerlukan ketelatenan dan perhatian detail terhadap keberihan agar menghasilkan kopi dengan cita rasa sempurna. Selamat mencoba! [fa]

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic